Semangat Apel Akhir Januari
Senin, 26 Januari 2026
Upacara bendera di minggu terakhir bulan Januari 2026 dilaksanakan di halaman kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Flores Timur tepat pukul 08.00 wita. Sebagai Pembina Upacara Sekerataris KPU Kabupaten Flores Timur, Jermia Elia David Luase yang didampingi oleh Kadiv Teknis Penyelenggaraan, Arifin Atanggae; Kadiv Sosdiklihparmas dan SDM, Herman Jopi Latol dan Kadiv Hukum dan Pengawasan, Dahlya Reda Ola.
Dalam arahannya, Jermia menyampaikan agar seluruh jajaran sekeratriat KPU Kabupaten Flores Timur baik kasubbag maupun staf tetap memperhatikan kedisiplinan yang selama ini telah dijalankan terutama waktu masuk dan keluar kantor serta segera menyelesaikan pekerjaan yang ada dengan selalu berkoordinasi dengan pimpinan.