Berita Terkini

Anggota KPU Provinsi Melakukan Kunjungan kerja dan supervisi ke KPU Flotim

KPU Kab. Flores Timur

Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Nusa Tenggra Timur (NTT), Yeffry Amazia Galla, SH. didampingi  Angeli Lusiana Lake, Pejabat Fungsional Analis Hukum Ahli Muda pada Sekretariat KPU Provinsi NTT melakukan kunjungan kerja ke KPU Kabupaten Flores Timur pada Minggu 19 -20 November 2023.

Kunjungan bermaksud memonitoring dan mensupervisi dari dekat persiapan KPU Flores Timur menuju Hari H Pemilu  2024.

Dalam pertemuan bersama unsur Pimpinan dan Sekretariat KPU Flores Timur pada hari pertama kunjungan, Yeffry A. Gala memintakan unsur Pimpinan dan Sekretaris KPU Flores Timur memperkuat sisi kelembagaan  jelang hari H Pemilu dan pada saat yang sama terjadi transisi kepemimpinan, akhir masa Jabatan Komisioner KPU Flores Timur yang akan jatuh pada 3 Februari 2024.

Baca Juga: KPU Flotim Hadir dalam Penandatangan NPHD

Dia berharap jajaran sekretariat dibawah pimpinan Sekretaris KPU Flores Timur perlu mempersiapkan dan mengendalikan persiapan hari H di tengah masa transisi kepemimpinan 5 tahun ini.

Di kesempatan itu pula, dia memberikan advis kepada tim hukum KPU Flores Timur  dalam menghadapi sidang adjudikasi di Bawaslu Flores Timur atas perkara gugatan DCT oleh Partai Bulan Bintang .

Menurutnya, sidang adjudikasi yang digelar Bawaslu Kabupaten Flores Timur adalah hal yang lumrah terjadi dalam tahapan Pemilu ini dan KPU Flores Timur perlu mempersiapkan jawaban, alat bukti yang memadai  sebagai jembatan pertangungjawaban kerja kerja KPU Flores Timur telah sesuai regulasi.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 54 kali