Berita Terkini

KPU Flotim Berkoordinasi bersama Pihak keuangan Daerah terkait Dana Pilkada

https://kab-florestimur.kpu.go.id, Larantuka - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Flores Timur bersama Tim Keuangan Daerah Kabupaten Flores Timur membahas alokasi anggaran persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kabupaten Flores Timur Tahun 2024 mendatang. 

Pembahasan berlangsung di ruang kerja Asisten Dua Pemerintahan Kabupaten Flores Timur pada Jumat, 25 Agustus 2024. Tim KPU Flores Timur adalah Konradus Liwu selaku Sekertaris dan Adi Mohammad Saleh Jawas, Plt. Kasubag Devisi Perencanaan, Data dan Informasi. 

Pada kesempatan ini baik dari pihak KPU maupun dari Tim Keuangan Daerah Kabupaten Flores Timur mengkaji dan menyamakan persepsi mengenai alokasi anggaran untuk mendukung Program dan Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 34 kali