Berita Terkini

Pengamalan Panca Prasetya

Senin, 6 Oktober 2025

Bertempat dihalaman Kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Flores Timur dilaksanakan Apel Mingguan yang dipimpin oleh Sekretaris KPU Kabupaten Flores Timur, Jermia Elia David Luase dan didampingi oleh Ketua KPU Kabupaten Flores Timur, Antonius Djentera Betan dan Kadiv Teknis Penyelenggaraan, Arifin Atanggae dan Kadiv Sosdikliparmas dan SDM, Herman Jopi Latol.

Dalam arahannya Jermia menyampaikan terkait PNS dan PPPK harus mengamalkan Panca Prasetya Koprs Pegawar Republik Indonesia baik dalam pekerjaan dikantor maupun dalam kehidupan sehari-hari. Dan bagaimana kita memanage dengan baik waktu kerja khususnya di kantor.

Apel pagi ini juga dihadiri oleh seluruh staf sekretariat KPU Kabupaten Flores Timur.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 21 kali