Berita Terkini

Rapat Evaluasi Rutin Laporan Spip Se-KPU Provinsi NTT

Larantuka - KPU Flotim kembali mengikuti daring KPU Provinsi NTT, di lantai 2 gedung KPU Flotim, (25/11/2021), yang dihadiri oleh Ketua KPU Konelius Abon, sekretaris KPU Flotim konradus Liwu, dan para Kasubag serta Staf KPU Flores Timur.

Rapat dibuka oleh Sekretaris KPU Provinsi NTT melalui Kasubag Hukum KPU Provinsi NTT  Banla Yuan Pertama Kinanggi pada Pukul 11.00 WITA. Dalam arahnya ada beberapa poin yang menjadi sentral perhatian seluruh satker dalam merancang laporan bulanan maupun tahun yakni : Evaluasi rutin laporan SPIP bulan Oktober, Persiapan Laporan tahunan SPIP 2021, Persiapan penilaian resiko tahun 2022, dan Rencana Pemberian penghargaan bagi satker dalam pengelola SPIP dan JDIH.

Penyampaian rekapan kartu kendali kepegawaian (Rekap Daftar Hadir) 2021 agar diseragamkan sesuai format sehingga pelaporannya lebih mudah untuk dikoordinasikan. Adapun kelengkapan kartu kendali hibah  dan BA rekap SAKPA dan SIMAK pada kartu kendali persediaan dan aset BMN segera ditindaklanjuti guna melengkapi laporan akhir tahun 2021, lanjut Banla sekaligus menutup rapat rutin pelaporan SPIP. Proda

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 36 kali